PLN UP3 Majalaya Serahkan Bantuan Kaki Palsu untuk Dua Penerima Manfaat

(Foto: Dok.PLN UP3 Majalaya)

Bandungdaily.id – Dengan penuh rasa syukur dan semangat berbagi, YBM PLN UP3 Majalaya melaksanakan penyerahan bantuan kaki palsu kepada dua penerima manfaat. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran pengurus YBM didampingi Srikandi PLN UP3 Majalaya

Bantuan kaki palsu diberikan kepada dua warga, yaitu Riyan Muharom yang tinggal di Kampung Babakan Citarum, Desa Tarumajaya, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, dan Ujang Juhana yang berasal dari Kampung Dangdang, Desa Cibeureum, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung. Program ini bertujuan untuk meningkatkan mobilitas dan kemandirian para penerima manfaat.

Dalam kesempatan tersebut, Apep Ridwan selaku ketua Yayasan Baitul Maal PLN UP3 Majalaya mengungkapkan rasa syukurnya atas terlaksananya program ini.

“Kami sangat bersyukur dapat berkontribusi dalam kegiatan yang membawa dampak positif ini. Bantuan kaki palsu ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup para penerima manfaat, sekaligus menjadi bukti nyata kepedulian PLN kepada masyarakat,” ujar perwakilan YBM PLN.

Ketua YBM PLN UP3 Majalaya, menjelaskan bahwa bantuan ini dibiayai melalui zakat pendapatan yang dihimpun dari karyawan PLN.

“Kami berharap kebaikan ini tidak hanya dirasakan oleh penerima, tetapi juga membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat. Semoga ini menjadi amal jariyah yang terus mengalir,” harapnya.

BACA JUGA: Srikandi PLN Jabar – YBM Gelar Trauma Healing dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi Korban Bencana Sukabumi

Manajer PLN UP3 Majalaya, Widodo, juga menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini.

“Kami di PLN sangat berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat. Bantuan ini merupakan salah satu wujud dari tanggung jawab sosial kami, dan kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi penerima dan masyarakat sekitar,” ujarnya.

General Manager UID Jabar, Agung Murdifi, menambahkan bahwa program sosial seperti ini menjadi bagian penting dari visi PLN dalam memberikan kemanfaatan lebih luas.

“Melalui kegiatan ini, PLN ingin menunjukkan bahwa kepedulian sosial dan pemberdayaan masyarakat menjadi bagian integral dari operasi perusahaan. Kami berharap bantuan ini dapat memperbaiki kualitas hidup dan memberikan semangat baru bagi penerima manfaat untuk lebih produktif,” ungkap Agung.

Salah satu penerima manfaat, Ujang Juhana, mengungkapkan rasa terima kasihnya dengan penuh haru. “Saya sangat senang bisa berjalan tanpa tongkat lagi. Bantuan ini benar-benar mengubah hidup saya, dan saya berharap bisa lebih produktif kedepannya,” ungkap Ujang.

Program pemberian bantuan kaki palsu ini merupakan bagian dari upaya YBM PLN dalam mendukung masyarakat yang membutuhkan, serta sebagai wujud nyata kepedulian sosial PLN kepada warga sekitar.**

Tinggalkan Balasan