GFriend Kembali Bersatu untuk Album Spesial Ulang Tahun ke-10

GFriend (Foto: Wikipedia)

Bandungdaily.id – GFriend grup K-Pop asal Korea Selatan  akan kembali bersatu untuk merayakan ulang tahun ke-10 debut mereka.

Melalui pengumuman dari agensi lama mereka, Source Music, GFriend akan merilis album spesial bertajuk Season of Memories pada 13 Januari 2025, pukul 18.00 waktu Korea Selatan.

Album ini akan menjadi bagian dari perayaan besar untuk mengenang perjalanan karier grup yang dimulai pada 2015.

Selain itu, Source Music juga mengungkapkan bahwa satu lagu dari album spesial tersebut akan dirilis lebih dulu pada 6 Januari 2025.

Konser Spesial di Seoul

Sebagai bagian dari proyek perayaan ulang tahun ke-10, GFriend juga akan menggelar konser tunggal yang berlangsung selama dua hari, pada 18 dan 19 Januari 2025, di Olympic Hall, Distrik Songpa, Seoul.

Konser ini dipastikan akan menjadi momen berharga bagi para penggemar mereka, yang dikenal dengan sebutan Buddy.

“Album spesial dan konser ini merupakan bagian dari proyek perayaan 10 tahun debut GFriend, yang disatukan oleh keinginan keenam anggota untuk memberikan kenangan berharga kepada penggemar mereka,” ujar agensi dalam siaran pers.

Kenangan Bersama Penggemar

Proyek album dan konser tersebut akan menghadirkan sejumlah lagu populer dari GFriend serta kenangan indah bersama para penggemar mereka. Di kanal YouTube resmi GFriend, telah dibagikan cuplikan video berdurasi 21 detik yang menampilkan potongan lagu hit terbesar mereka, “Me Gustas Tu”, yang disambut dengan sorak sorai penggemar.

GFriend debut pada Januari 2015 dengan mini album Season of Glass, yang langsung menyita perhatian industri musik Korea Selatan. Grup ini dikenal dengan lagu-lagu hits seperti “Glass Bead”, “Me Gustas Tu”, “Rough”, dan “MAGO”.

BACA JUGA: V BTS Dominasi Tangga Lagu iTunes Global dengan ‘Winter Ahead’

Perpisahan pada 2021

GFriend resmi bubar pada 2021 setelah kontrak eksklusif mereka dengan Source Music berakhir. Meskipun grupnya telah berpisah, masing-masing anggota GFriend melanjutkan karier mereka secara terpisah.

SinB, Eunha, dan Umji membentuk trio bernama VIVIZ, sedangkan Yuju dan Yerin bersolo karier. Sowon memilih fokus pada dunia akting.

Perayaan ini menjadi momen yang dinantikan para penggemar untuk merayakan perjalanan 10 tahun GFriend bersama anggota grup yang pernah mencetak banyak prestasi di industri K-pop.

 

(Redaksi)

Tinggalkan Balasan