Bandungdaily.id – Timnas Jepang telah tiba di Indonesia pada Senin (11/11/2024) dini hari untuk persiapan menghadapi laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Timnas Indonesia pada 15 November mendatang.
Kedatangan skuad Samurai Biru disambut dengan antusias oleh media dan penggemar lokal yang memadati area bandara hingga sesi latihan pertama mereka.
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, langsung memimpin latihan perdana siang ini yang dihadiri oleh pemain-pemain andalan seperti Yuto Nagatomo, Kosei Tani, dan Hiroki Sekine.
Para pemain segera menjalani program adaptasi cuaca karena suhu tropis di Jakarta yang cukup panas dibandingkan dengan iklim Jepang.
Latihan perdana ini menarik perhatian media lokal dan internasional, yang bahkan sejak dini hari menantikan kedatangan tim di bandara.
Yahoo Japan melaporkan bahwa antusiasme di sekitar kedatangan tim nasional Jepang begitu tinggi.
“Meskipun media dari negara tuan rumah tidak berbondong-bondong datang pada putaran final kualifikasi kali ini, demam sepak bola yang tinggi sudah bisa dirasakan sejak latihan hari pertama,” tulis Yahoo Japan.
Saat rombongan Jepang tiba di Bandara, termasuk pemain veteran Nagatomo, yang tiba sekitar pukul 01.45 dini hari, lebih dari 50 perwakilan media Indonesia sudah bersiap menanti.
Meski gerimis turun saat itu, sejumlah media televisi dan wartawan internasional turut hadir meliput momen kedatangan mereka. Beberapa penggemar bahkan rela menunggu hingga tengah malam untuk menyambut para pemain.
Di antara media yang hadir, sepuluh perusahaan televisi lokal serta beberapa saluran berita internasional seperti dari Amerika Serikat tampak ikut meliput kegiatan kedatangan.
“Rombongan Moriyasu bahkan disambut lebih dari sepuluh perusahaan televisi serta sekitar 50 anggota media. Sekitar 10 penggemar lokal juga tetap menunggu mereka meski sudah larut malam,” tulis Yahoo Japan dalam laporannya.
BACA JUGA: Shin Tae-yong Panggil Tiga Pemain Abroad untuk ASEAN Cup 2024
Timnas Jepang datang dengan misi penting untuk mengamankan tiga poin dan mempertahankan posisi puncak klasemen.
Namun, Indonesia juga optimis dengan dukungan penuh puluhan ribu pendukungnya yang akan memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Pertandingan Indonesia versus Jepang pada 15 November nanti diharapkan menjadi laga yang menarik dengan dukungan penuh dari suporter tuan rumah.
Bagi Timnas Indonesia, laga ini menjadi peluang besar untuk mencetak sejarah, sementara bagi Jepang, tiga poin penting menjadi target utama demi menjaga posisi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
(Redaksi)